Gubri dan Kapolda Tinjau Program Vaksin di RAPP
Dalam kegiatan tersebut pihak perusahaan memaparkan terkait pelaksanaan Kegiatan Vaksinasi dilingkungan PT RAPP. Dengan Bekerja Sama dengan PT Bio Farma.
Baca juga: Pendekatan Produksi-Proteksi APRIL Group Jadi Peran Strategis Sektor Swasta dalam Perubahan Iklim
Perusahaan tersebut, secara mandiri dan swadaya melakukan pengadaan paket vaksinasi bagi seluruh karyawannya dan diberi nama kegiatan Vaksinasi Gotong Royong PT RAPP. Pada Gelombang 1 ini, mereka melakukan pengadaan mandiri sebanyak 1.800 paket vaksin.
Kegiatan tersebut diinisiasi sebagai bentuk upaya dan langkah PT RAPP mendukung kebijakan pemerintah Republik Indonesia dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 yang ada di wilayah Kabupaten Pelalawan.