Menu

Soal Tak Pernah Coba-Coba Tambah Masa Jabatan, SBY Diberi Jempol Sama Kader PKB ini

Azhar 27 Aug 2021, 21:01
Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Sumber: Internet
Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Sumber: Internet

RIAU24.COM -  Lantaran selama menjabat sebagai Presiden tak pernah mencoba menambah masa jabatan dengan cara mengubah konstitusi, Politikus dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Luqman Hakim secara terbuka berani memuji mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Pujian ini diutarakan Luqman melalui akun Twitter miliknya, Jumat, 27 Agustus 2021.

Menurutnya, ini semua disampaikannya usai isu soal amandemen Undang-Undang Dasar (UUD) 1945 yang mengarah pada rencana penambahan masa jabatan presiden kembali bergulir.

Tambah Luqman, kondisi saat ini sangat berbeda dibandingkan zaman pemerintahan SBY yang disebutnya sangat patuh terhadap konstitusi.

"Presiden @SBYudhoyono dua periode bersikap hormat dan patuh konstitusi. Selama menjabat tidak bermanuver utk merusak konstitusi agar bisa diperpanjang atau dipilih ke-3, ke-4, ke-5, dst," tulisnya.

"Mungkin krn di TNI ada Sapta Marga. Kami bangga dg TNI. Hidup TNI! Hidup Rakyat!" tulisnya.

Untuk diketahui, setelah Jokowi mengundang petinggi partai politik koalisi pemerintah ke Istana Kepresidenan pada 25 Agustus 2021 silam, banyak yang menduga-duga jika pertemuan itu membahas soal rencana amandemen.

Mendengar kabar miring itu, Sekretaris Jenderal Partai NasDem Johnny G. Plate buka suara.

Dia mengatakan acara itu hanya pertemuan reguler Presiden dan pimpinan partai politik koalisi.