Ternyata Tali Ban Bisa Kuat Hingga 80 Tahun, Ini Buktinya
RIAU24.COM - Limbah ban otomotif selalu menjadi masalah tersendiri bagi kelangsungan lingkungan hidup.
Alasannya karena setiap tahun ban bekas jumlahnya kian lama semakin bertambah dikutip dari pikiran-rakyat.com, Minggu, 22 Agustus 2021.
Tak hanya itu, pada akhir masa kegunaannya, ban, terutama ban luar, sulit didaur ulang karena terbuat dari campuran karet alam dan karet sintetis.
Belum lagi ban membutuhkan waktu 50-80 tahun untuk terurai sempurna di alam bebas. Dimana, tercatat setidaknya rata-rata manusia membuang 1,5 miliar ban yang sudah tak bisa dipakai lagi setiap tahunnya.
Beruntung, di Indonesia ban bekas, baik ban luar atau ban dalam, yang sudah tak bisa dipakai lagi karena alasan keselamatan dapat diolah lagi menjadi tali ban.
Biasanya tali ban digunakan sebagai bahan pembuat sofa atau kursi. Alasannya karena tali ban memiliki elastisitas dan daya tahannya yang luar biasa.