Begini Arti Kemerdekaan Bagi Ustaz Abdul Somad
RIAU24.COM - Tak berapa lama lagi seluruh rakyat akan merayakan hari ulang tahun Indonesia yang ke-76 pada 17 Agustus 2021.
Salah satunya dilakukan oleh pendakwah Tanah Air Ustaz Abdul Somad (UAS).
Melalui akun Twitter miliknya, @UAS_AbdulSomad, UAS membagikan momen peringatan HUT RI melalui unggahan beberapa foto.
Sayang, UAS tak merincikan lokasi dan kapan foto tersebut diambil. Yang tampak, beberapa anak-anak, orang tua tengah melakukan upacara bendera.
Terlihat juga, upacara dilakukan di sebuah sanggar belajar yang masih ditanami banyak pohon.
Termasuk UAS sendiri yang terlibat sebagai salah satu pembawa bendera merah putih.
Dalam unggahannya, UAS mengartikan sebuah kemerdekaan dengan dapat menyanyikan lagu kebangsaan secara lantang, tanpa memikirkan besarnya biaya pendidikan.
"Merdeka berarti bisa nyanyi Indonesia Raya kuat sambil senyum karena gak mikir bayar uang sekolah mahal," tulisnya.