Menu

Lionel Messi Hengkang dari Barcelona, Valentino Rossi Umumkan Pensiun dari MotoGP

Rizka 6 Aug 2021, 11:20
Lionel Messi dan Valentino Rossi
Lionel Messi dan Valentino Rossi

RIAU24.COM -  Dunia sepakbola dan MotoGP di kagetkan dengan kabar Lionel Messi dan Valentino Rossi. Dalam satu hari itu, dua legenda harus berpisah dari dunia yang membesarkannya.

Pertama, kabar mengejutkan datang dari Valentino Rossi. Pebalap asal Italia tersebut mengumumkan akan pensiun dari MotoGP pada akhir musim 2021.

"Saya mengatakan saya akan mengambil keputusan untuk tahun depan setelah liburan musim panas, dan saya memutuskan untuk berhenti pada akhir musim," ucap Rossi, dikutip dari MotoGP.

Ini sulit, ini momen yang sangat menyedihkan karena sulit untuk mengatakan dan mengetahui bahwa tahun depan saya tidak akan balapan dengan motor," katanya.

"Saya sudah melakukan ini (balapan) selama kurang lebih 30 tahun!" ucap Rossi, yang kini berusia 42 tahun.

"Tahun depan, hidup saya akan berubah. Namun, itu luar biasa, saya sangat menikmatinya. Ini adalah perjalanan yang sangat panjang dan sangat menyenangkan," tuturnya.

Valentino Rossi adalah legenda MotoGP asal Italia yang telah merengkuh titel juara dunia sembilan kali. Sebanyak dua gelar juara dunia didapat pebalap berjuluk The Doctor itu di kelas 125 cc (1997) dan 250 cc (1999).

Hasil terbaik yang diraih Rossi sejauh ini adalah finis di posisi ke-10 saat tampil pada balapan kandangnya di Sirkuit Mugello, Italia.

Sekitar 1.611 km dari sirkuit Red Bull Ring, Barcelona juga mengumumkan keputusan mengejutkan yang tak pernah diperkirakan sebelumnya.

Sempat sebelumnya yakin bisa mempertahankan Lionel Messi selama lima tahun lagi, Barca akhirnya menyatakan bahwa mereka tak lagi bekerja sama dengan mega bintang asal Argentina tersebut. Pengumuman tersebut dituangkan di situs resmi Barcelona. Dalam pernyataannya, Barca menjelaskan bahwa kondisi eksternal menjadi salah satu penyebab gagal mempertahankan Messi.

"Meskipun FC Barcelona dan Lionel Messi telah mencapai kesepakatan dan niat yang jelas dari kedua belah pihak untuk menandatangani kontrak baru hari ini, hal ini tidak dapat terjadi karena kendala finansial dan struktural (peraturan Liga Spanyol)," bunyi pernyataan Barcelona soal Messi seperti dikutip dari laman resmi Barcelona.

"Akibat situasi ini, Messi tidak akan bertahan di FC Barcelona. Kedua belah pihak sangat menyayangkan keinginan pemain dan klub pada akhirnya tidak akan terpenuhi."

Keputusan ini menghancurkan mimpi banyak penggemar yang ingin melihat Messi pensiun di Barcelona. Hal ini lumrah karena Messi dan Barcelona adalah dua hal yang tak bisa dipisahkan.

Pemain berusia 34 tahun itu mencurahkan kariernya dengan berseragam Barcelona. Setelah menembus skuad utama pada 2004, Messi tercatat membela Barca selama 17 musim. Total Messi mencatat 810 penampilan dan 683 gol. Dia juga berhasil memenangkan berbeagai gelar yakni La Liga (10 gelar), Copa del Rey (7 gelar), Piala Super Spanyol (7 gelar), Liga Champions (4 gelar), Piala Super UEFA (3 gelar), dan Piala Dunia Antarklub (3 gelar).

Setelah berpisah dengan Barcelona, Messi disebut-sebut akan bergabung dengan Manchester City. Faktor kedekatan dengan sang pelatih Josep "Pep" Guardiola membuat Messi dikabarkan siap menerima pinangan Man City.