Sukses Dirikan Perusahaan Apple, Surat Lamaran Kerja Steve Jobs Dilelang Hingga Laku Rp 4,9 Miliar
Surat lamaran ini tidak menjelaskan posisi apa yang dilamar oleh Steve Jobs. Tidak juga disebutkan nama perusahaan yang dilamar oleh pria itu.
Pada 1974, Steve Jobs mulai bekerja pada perusahaan Atari sebagai teknisi. Tapi, surat lamaran ini ditandatangani pada 1973. Berarti surat lamaran ini dibuat setahun sebelum ia mendapatkan pekerjaan pertama. Diperkirakan surat ini dibuat saat ia baru dikeluarkan dari Reed College di Portland, Oregon, AS.
Dalam surat itu tertulis kemampuan yang bisa ia tawarkan kepada perusahaan adalah komputer dan kalkulator. Ia juga menawarkan kemampuan khusus pada teknologi elektronik atau insinyur desain digital.
Meski sudah berumur hampir 50 tahun, surat ini masih ada dalam kondisi fisik yang prima. Terdapat sejumlah kerutan dan fisik tua kertas di sana sini. Dokumen ini disertai dengan surat dan sertifikat untuk membuktikan keasliannya, seperti dilansir Business Today.