Menu

Mana yang Lebih Sehat? Air Kemasan atau Air Rebusan

Rizka 12 Jul 2021, 09:18
google
google

RIAU24.COM - Sebagian orang masih menganggap air rebusan lebih baik, terutama bila dibandingkan dengan air mineral isi ulang yang lekat dengan berbagai isu higienitas dan standar sterilisiasi yang tidak baik. Selain itu, air rebusan juga sekilas lebih murah karena tidak perlu membeli air mineral.

Walau demikian, sebenarnya jika dikaji lebih dalam, merebus air juga memerlukan biaya bahan bakar dan memakan waktu sehingga kurang praktis. Lantas, manakah yang lebih aman: air mineral kemasan atau air rebusan?

1. Air kemasan

Air kemasan bersumber dari air pegunungan sehingga memiliki kandungan yang lebih banyak dibanding air rebusan sendiri. Selain mineral yang baik untuk tubuh, air kemasan juga mengandung kalsium, kalium, megnesium, dan mineral lainnya.

Saat memilih produk air kemasan, sebaiknya pilihlah produk yang telah lolos uji SNI dan terdaftar di BPOM agar lebih terpercaya proses pengolahannya dilakukan secara higienis.

Karena disimpan di dalam kemasan plastik, air kemasan juga memiliki tanggal kedaluwarsa. Hal ini untuk mengurangi risiko air terkontaminasi dengan bakteri atau zat beracun dari plastik.

Maka sebaiknya selalu perhatikan tanggal kedaluwarsanya, selain itu jauhkan air kemasan dari paparan sinar matahari langsung untuk menjaga kualitasnya.

2. Air rebusan

Kandungan dalam air rebusan sangat bergantung pada sumber air yang digunakan. Selain itu, air rebusan tidak memiliki kandungan mineral sebanyak air kemasan.

Sumber air di rumah kita pun berbeda-beda, ada yang langsung dari sumur atau air PAM. Meski sumber air tersebut nampak bersih, bisa saja ternyata telah tercemar bakteri atau zat lainnya.

Jadi, mana yang lebih baik?

Semuanya tergantung dari kondisi sumber air di rumahmu, jika sumber air rumahmu dalam kondisi yang tidak layak dikonsumsi, maka lebih baik mengonsumsi air kemasan saja.

Tapi pastikan kamu memilih air kemasan yang telah lolos uji SNI dan terdaftar BPOM. Perhatikan juga tanggal kedaluwarsanya.