Menu

Sepanjang Pandemi di Indonesia, ODGJ yang Terpapar Sebanyak 1.934 Orang

M. Iqbal 4 Jul 2021, 11:38
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Selama tahun 2021, Ketua Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa Indonesia (PDSKJI), dr Diah Setia Utami SpKJ menyebutkan sudah 829 orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang terkena Covid-19.

"Berdasarkan data lapangan yang terhimpun dari Arsawakoi, sebanyak 18 RSJ telah menyediakan 1.383 tempat tidur di ruang isolasi dan 95 tempat tidur di ruang ICU. ODGJ yang terpapar COVID-19 di tahun 2020 telah menyentuh angka 1.105 jiwa dan untuk tahun 2021 ada sebanyak 829 jiwa," rinci dr Diah Setia dilansir dari Detik.com, Ahad, 4 Jul 2021.

Dia menyebutkan, dalam penanganan pasien Corona dari kelompok ODGJ, dokter juga turut memperhatikan kondisi kejiwaan pasien. Penangan terhadap ODGJ harus lebih intensif.

"Dalam penanganannya, dokter tidak hanya memikirkan penanganan untuk menyembuhkan dari virus Covid-19 namun juga memperhatikan kondisi kejiwaannya, maka dari itu penanganan terhadap ODGJ yang terkena COVID-19 menjadi lebih intensif dan komprehensif," jelasnya lagi.

Salah satu cara yang sedang ditempuh oleh Kementerian Kesehatan untuk menurunkan angka kesakitan dan kematian pada ODGJ adalah dengan cara pemberian vaksinasi COVID-19.