Menu

Boruto Chapter 59 Bahasa Indonesia Rilis, Sumire Curigai Amado Hingga Daemon Musuh Mengerikan Muncul

Riki Ariyanto 21 Jun 2021, 21:38
Boruto Chapter 59 Bahasa Indonesia Rilis, Sumire Curigai Amado Hingga Daemon Musuh Mengerikan Muncul (foto/int)
Boruto Chapter 59 Bahasa Indonesia Rilis, Sumire Curigai Amado Hingga Daemon Musuh Mengerikan Muncul (foto/int)

RIAU24.COM - Setelah ditunggu akhirnya Boruto chapter 59 bahasa Indonesia rilis resmi. Seperti spoiler yang telah beredar, pada bab ini tak diperlihatkan Hokage Naruto, Sasuke Uchiha, Boruto, Sarada Uchiha, juga Mitsuki. 

Memang sejak Isshiki Otsutsuki lenyap, jalan cerita komik Boruto makin seru. Apalagi Naruto harus berkorban kyubi ekor sembilan, Kurama mati akibat efek baryon mode. Belum lagi Boruto yang dirasuki Momoshiki berhasil menusuk rinnegan Sasuke Uchiha. 

Ini spoiler jangan lanjutkan jika belum baca Boruto bab 59. Ditampakkan Kawaki ternyata masih bermimpi buruk, kali ini inner Kara, Code yang muncul. 

Lalu gerak gerik Amado semakin mencurigakan. Apalagi setelah terang-terangan, Amado menawari Kawaki kekuatan baru. 

"Wadah Otsutsuki padamu tidak berubah. Jadi Karma bisa ditanamkan kembali," sebut Amado. Padahal Sumire ada disitu, dan dirinya makin mencurigai Amado, mantan inner Kara yang sempat jadi orang kepercayaan Jigen alias Isshiki Otsutsuki. 

Bukan itu saja diketahui pula ternyata Eida masih memiliki rekan bernama Daemon. Daemon akan menjadi musuh paling berbahaya sebab punya jurus unik dan mematikan. 

"Kekuatannya akan semakin kuat jika niat membunuh lawannya juga meningkat," sebut Eida di depan Code, inner Kara. 

Masih banyak poin penting tentang pertarungan antara Code, Eida, dan Daemon melawan Hokage Naruto serta Uchiha Sasuke. 

Jangan lupa baca komik Boruto chapter 59 bahasa Indonesia hanya di situs resminya.