Warga Semakin Antusias Ikut Vaksin COVID-19, Walikota Pekanbaru Optimis Perekonomian Pulih Saat Pandemi
Memang Provinsi Riau khususnya Kota Pekanbaru mendapat perhatian besar dari pemerintah pusat. Sebab tingkat penyebaran COVID-19 yang tinggi secara nasional.
Bahkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) datang langsung ke Kota Pekanbaru memantau vaksinasi massal sekaligus memberikan dukungan kepada pemerintah daerah untuk terus mencegah penyebaran COVID-19. Pemerintah bahkan sudah menambah 100 ribu dosis vaksin diberikan ke Kota Pekanbaru dan Kota Dumai.
Wali Kota Pekanbaru, Firdaus bersama Satgas pencegahan COVID-19 membuka sejumlah titik vaksinasi massal. Bukan itu saja Pemko Pekanbaru juga menyediakan 5 bus vaksinasi keliling sudah diluncurkan pada 27 Mei 2021.
"Bukan sekedar vaksinasi keliling, bus ini juga bagian dari sosialisasi kepada masyarakat di pelosok kecamatan. Bus beroperasi keluar masuk perumahan, sehingga warga tahu mengenai vaksin dan guna vaksin," kata Walikota Pekanbaru Firdaus, Sabtu (29 Mei 2021).
Selain itu Satgas Covid-19 Kota Pekanbaru juga menerapkan Pelaksanaan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di sejumlah akses masuk. Termasuk juga satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Pekanbaru rutin razia protokol (prokes) di tempat hiburan malam dan pusat kerumunan.
Semua itu kata Wali Kota Pekanbaru untuk menekan angka penyebaran COVID-19. Diharapkan setelah semua upaya dilakukan, masyarakat semakin sehat dan perekonomian kembali berjalan normal.