Penjaringan Calon Ketua IKA Unri Dibuka Hari Ini Hingga 3 Juni 2021, Ini Syarat-syaratnya
Makmur juga mengingatkan kepada seluruh alumni agar ikut berpartisipasi mendukung alumni yang layak untuk dicalonkan.
"Semua alumni boleh mengajukan calon lewat masing-masing IKA fakultas ataupun komisariat-komisariat IKA Unri yang sudah ada. Masukan dari alumni bisa jadi bahan pertimbangan pengurus IKA fakultas atau komisariat untuk menentukan siapa calon yang akan diusung," katanya.
Menurutnya, IKA fakultas dan komisariat yang berjumlah 15 adalah delegasi pemilik hak suara pada kongres.
Adapun syarat-syarat yang mesti dipenuhi para calon adalah pertama, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Kedua, memiliki loyalitas, kejujuran dan dedikasi yang tinggi dan kesanggupan kerja untuk IKA Unri. Ketiga, tercatat sebagai alumni Unri dengan melampirkan ijazah Universitas Riau.
Keempat, melampirkan bukti identitas diri. Kelima, mendapat dukungan paling sedikit dari tiga pengurus IKA fakultas dan/atau komisariat IKA dengan menunjukkan bukti surat dukungan yang ditandatangani ketua dan sekretaris di atas meterai.
Keenam, setiap delegasi hanya boleh memberikan satu dukungan. Ketujuh, menyatakan kesediaannya untuk menjadi calon ketua umum IKA Unri secara tertulis dan lisan di forum kongres. "Para calon juga harus melampirkan foto diri ukuran 2R," kata Makmur.