Tahukah Kamu, Ada Lubang Kecil Dikelopak Mata Manusia, Ternyata Ini Fungsi Tak Terduganya
RIAU24.COM - Pernahkah kamu memperhatikan kelopak matamu?
Ketika kamu tengah berkaca dan memperhatikan area mata, kamu mungkin bakal melihat ada lubang kecil di kelopak mata bawah. Jangan khawatir, itu adalah hal normal.
Lubang kecil itu disebut punctum lakrimal.
Setiap manusia memiliki dua punctum lakrimal di setiap mata mereka.
Sama seperti rambut, warna kulit dan tinggi, ukuran lubang kecil ini bervariasi.
Terletak di bagian ujung dalam kelopak mata atas dan bawah, pada mata kiri dan kanan.