Wanita Ini Gugat Bambang Pamungkas Terkait Pengesahan Asal Usul dan Nafkah Anak
RIAU24.COM - Kabar kurang sedap menimpa legenda sekaligus mantan manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas yang digugat oleh seorang wanita bernama Amalia Fujiawati terkait pengesahan anak.
Bambang Pamungkas atau yang dikenl dengan Bepe digugat terkait pengesahan asal-usul anak dan nafkah anak.
Gugatan itu dilayangkan Amalia ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan sejak 18 Maret 2021. Ia melayangkan gugatan itu dengan sistem e-court.
Dilansir dalam unggahan akun Instagram @lambeh_turra, Kamis (25/3). Gugatan yang menyeret nama Bepe ini sudah terdaftar dalam nomor perkara 1233/Pdt.G/2021/PA.JS.
Lebih lanjut, sidang perdana terkait kasus ini diagendakan pada 31 Maret 2021. Agenda sidang berupa pertemuan dari pihak penggugat dan tergugat.
Bepe merupakan mantan pesepakbola yang sepanjang kariernya meraih berbagai penghargaan. Ia merupakan penyerang yang dipuji ketajamannya di kotak penalti.
Bepe menikah dengan Tribuana Tungga Dewi. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai tiga orang anak. Ia juga aktif di dunia sosial, hingga terlibat penggalangan dana bagi badan amal kanker anak-anak.
Belum diketahui siapa sebenarnya sosok Amalia. Namanya muncul di berkas pengadilan Jakarta Timur setelah melayangkan gugatan cerai pada 2017. Sosok Amalia juga tercatat dua tahun setelah gugatan itu membuat permohonan itsbat nikah di Pengadilan Agama Soreang. Dalam permohonan itu tercatat Amalia Fujiawati lahir di Bandung pada 13 Juni 1984. Sayang, informasi itu belum bisa dikonfirmasi kebenarannya.
Hingga saat ini, Bepe masih belum bisa dimintai komentarnya tentang gugatan itu. Begitu juga dengan pihak Amalia.