Kerjasama KLHK-FIA Unilak Dukung Kampung Iklim Tobekgodang
''Semoga bibit ini hidup semua, berbuah dan bermanfaat bagi masyarakat. Kami juga siap mendukung kampung tangguh Tobekgodang, dan juga RW yang membutuhkan bibit buah untuk mendukung penghijauan di wilayah kota sekaligus mendapat manfaat ekonomi nantinya dari tanaman tersebut," kata Afnan.
Lurah Tobekgodang, Yasir Arafat.S.Sos mengucapkan terimakasih atas dukungan yang diberikan KLHK dan akademisi Unilak melalui program pengabdian masyarakat.
''Alhamdulillah, setelah perjuangan bertahun-tahun, akhirnya Tobekgodang jadi Kampung Iklim. Ini memang tidak mudah. Dukungan semua pihak seperti hari ini membuat kami lebih bersemangat. Target kami ke depan harus bisa dapat trophy dan tidak berhenti hanya di sertifikat saja," katanya.
Dalam kegiatan ini juga turut hadir Kepala Bidang (Kabid) Perubahan Iklim Pengelolaan Limbah Padat Domestik dan Peningkatan Kapasitas DLHK Riau Abdul Harris S.Hut, MSi, Dekan Fakultas Ilmu Administrasi Unilak, jajaran Dosen FIA Unilak, BEM, Pegiat Lingkungan Pekanbaru Kampung Berseri Astra Mirshal, Camat Binawidya, segenap Lurah, RW, RT dan masyarakat. ***