Ini Tanggapan Gibran Soal Drama Percintaan Adiknya, Kaesang
RIAU24.COM - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka tak mau ikut campur soal drama percintaan adiknya, Kaesang Pangarep.
Salah satu alasannya karena drama tersebut merupakan urusan pribadi adiknya.
Baca juga: UMR Indonesia Terendah Nomor 5 di Asia Tenggara, Tapi PPN Paling Tinggi dari Negara Tetangga
"Tanya Kaesang itu,"ujarnya dikutip dari suara.com, Rabu, 10 Maret 2021.
Namun berbeda hal jika Kaesang disebut-sebut tengah membeli saham salah satu klub sepak bola profesional Tanah Air, Persis Solo.
"Bukan yang masalah itu. Tapi masalah ini kan banyak warganet yang berharap Persis Solo ini yang memiliki nanti mas Kaesang gimana toh boleh-boleh saja (nanya)," ujarnya.
Untuk diketahui, drama kekisruhan hubungan asmara Kaesang Pangarep dengan Felicia Tissue semakin menjadi-jadi.