Menu

Mengidap Kanker Prostat, Besok Kak Seto Dioperasi

Azhar 12 Feb 2021, 22:33
Kak Seto terbaring di rumah sakit. Foto: Instagram/ @@kaksetosahabatanak
Kak Seto terbaring di rumah sakit. Foto: Instagram/ @@kaksetosahabatanak

RIAU24.COM -   Setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit karena diagnosa mengidap kanker prostat, psokolog anak Seto Mulyadi alias Kak Seto selanjutnya akan menjalani rangkaian operasi.

Kabar ini diutarakannya langsung melalui akun Instagram miliknya @kaksetosahabatanak, Jumat, 12 Februari 2021.

"Sore ini saya sudah berada di rumah sakit untuk menjalani perawatan dan sekaligus persiapan guna dilakukannya operasi biopsi prostat besok pagi, Sabtu 13 Februari 2021," ucapnya.

Setelah itu, dokter akan memberikan keputusan apakah sel kanker yang diderita Kak Seto termasuk dalam golongan berbahaya atau tidak.

"Mohon do'a sahabat-sahabat semua ya, semoga hasilnya yang terbaik sehingga saya dapat terus melanjutkan pengabdian terbaik saya bagi anak-anak di seluruh tanah-air," pintanya.

Sebelumnya, psokolog anak Seto Mulyadi alias Kak Seto menjalani pengobatan di rumah sakit hari ini. Dalam tulisannya, dia diagnosa mengidap kanker prostat.

"Sungguh sangat mengejutkan untuk saya dan juga keluarga," ucapnya.

Menurutnya, penyakit ini baru diketahui beberapa belakang terakhir, diawali dengan penurunan stamina.

"Beberapa minggu belakangan ini kondisi kesehatan saya memang menurun. Dan setelah melakukan beberapa kali pemeriksaan ternyata saya didiagnosa mengidap kanker prostat," tuturnya.