Menu

Madinah Ditetapkan Sebagai Kota Tersehat di Dunia, Ini Alasan WHO

Muhammad Iqbal 24 Jan 2021, 17:31
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO menetapkan Kota Madinah di Arab Saudi sebagai kota paling sehat di dunia. WHO menilai kota suci kedua umat Islam itu memenuhi seluruh standar global persyaratan kota yang sehat.

Dilansir dari Okezone.com, Ahad 24 Januari 2021, kota tempat Nabi Muhammad SAW dimakamkan tersebut tercatat memiliki populasi lebih dari 2 juta jiwa. WHO sendiri memiliki alasan mengapa Madinah layak menyandang status sebagai kota tersehat di dunia.

"Kota yang sehat adalah kota yang terus-menerus menciptakan dan meningkatkan lingkungan fisik dan sosial dan memperluas sumber daya masyarakat yang memungkinkan penduduk saling mendukung satu sama lain dalam menjalankan semua fungsi kehidupan dan berkembang secara maksimal," jelas WHO, seperti dilaporkan Arab News.

Sebanyak 22 badan pemerintah, komunitas, amal dan relawan membantu mempersiapkan akreditasi Madinah sebagai kota sehat. Program terpadu tersebut turut menggandeng Universitas Taibah.

Pihak universitas ikut mencatat persyaratan pemerintah pada sebuah platform elektronik yang tentunya sangat membantu WHO dalam memberi penilaian.

Program Kota Sehat Madinah juga merevitalisasi masyarakat dengan mendirikan badan amal khusus dan memberi dukungan lewat berbagai proyek berkualitas dengan bekerja sama dengan lembaga pemerintah.

Halaman: 12Lihat Semua