Menu

Hendropriyono Tanggapi Pembubaran FPI, Natalius Pigai Balik Sindir: Apa Kapasitas Bapak?

Siswandi 1 Jan 2021, 23:27
Natalius Pigai
Natalius Pigai

RIAU24.COM -  Mantan Komisioner Komnas HAM Natalius Pigai menyindir eks Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal (Purn) Hendropriyono. Sindiran itu merupakan responnya terkait pernyataan Hendropriyono yang menyorot soal pembubaran ormas Front Pembela Islam (FPI). Dalam cuitannya, Pigai bahkan menanyakan apa kapasitas Hendro dalam hal itu. 

“Ortu mau tanya. Kapasitas Bapak di Negeri ini sebagai apa ya, Penasehat Presiden, Pengamat? Aktivis?. Biarkan diurus generasi Abad ke 21 yang egaliter, humanis, Demokrat. Kami tidak butuh hadirnya dedengkot tua,” tulis Pigai dalam akun Twitternya @nataliuspigai2.

Dilansir viva, 1 Januari 2021, tak sampai di situ, Pigai bahkan membocorkan rahasia, bahwa dirinya pernah ditawari sejumlah jabatan oleh Hendropriyono, namun dia tolak mentah-mentah. 

“Sebabnya Wakil Ketua BIN & Dubes yang bapak tawar, saya tolak mentah-mentah. Maaf,” kata Pigai dalam cuitannya.

Untuk diketahui, Hendropriyono sempat mencuit pernyataan soal pembubaran FPI di akun Twitternya. Berikut isinya: 

AM Hendropriyono : Organisasi pelindung ex FPI dan para provokator tunggu giliran.

Halaman: 12Lihat Semua