Diminta Netizen Untuk Jadi Pengacara Rizieq Shihab, Begini Respon Hotman Paris
RIAU24.COM - Permasalah Pemimpin Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab yang ditetapkannya sebagai tersangka dan kini mendekam di penjara menjadi perbincangan publik.
Bahkan, salah seorang netizen meminta kepada Hotman Paris untuk menjadi pengacara Rizieq Shihab dalam kasus kerumuman di Petamburan, Jakarta.
Tak tanggung-tanggung, netizen yang bernama @sarina_cut bertanya berapa yang harus dibayar untuk jasa Hotman Paris. Permintaan netizen tersebut diunggah oleh Hotman Paris melalui akun Instagramnya @hotmanparisofficial.
"Selamat pagi pak @hotmanparis ,pak kami membutuhkan jasamu untuk Habib Rizieq berapa kami harus bayarnya jasamu pak pls, i wil do best for u pak @hotmanparis," ujar netizen tersebut.
Kemudian, Hotman Paris pun menanggapi permintaan untuk jadi kuasa hukum Rizieq Shihab. Dia pun bertanya kenapa harus dia yang diminta untuk menjadi pengacara Rizieq Shihab.
"Ini salah satu ratusan dm ke Hotman!! Kenapa minta Hotman? Banyak pengacara top yang lebih hebat dari hotman! Gimana sara para fans?" tanya Hotman di akun Instagramnya.
Netizen pun mengomentari kicauan yang disampaikan Hotman Paris tersebut. Ini kata para netter.
"Karena pak hotman ini sudah tidak diragukan lagi jam terbangnya," kata salah satu netizen.
"Bantu pak... krn yg dialami Ha Er Es ini unik dan tebang pilih. Sbb buanyaaaaak pelanggar2 prokes yang gk diapa2in..," komentar netizen lainnya.