Menu

AC Milan Bangkit, Paksa Parma Berbagi Poin dan Tetap Amankan Puncak Klasemen Liga Italia

Riki Ariyanto 14 Dec 2020, 10:45
AC Milan Bangkit, Paksa Parma Berbagi Poin dan Tetap Amankan Puncak Klasemen Liga Italia (foto/int)
AC Milan Bangkit, Paksa Parma Berbagi Poin dan Tetap Amankan Puncak Klasemen Liga Italia (foto/int)

RIAU24.COM -  Nyaris kalah, AC Milan ternyata berhasil menyamakan kedudukan saat melawan Parma. AC Milan yang menjamu Parma di giornata ke-11 Liga Italia terkejut dengan 2 gol tim lawan.

Padahal keduanya bertanding di San Siro, Senin (14/12/2020) dini hari WIB. Gol pertama Parma yang mengejutkan Milan dicetak Hernani pada menit ke-13. Tidak cukup itu saja pada babak kedua, Parma cetak gol lagi lewat Jasmin Kurtic. 

Beruntung AC Milan sempat memperkecil ketertinggalan. Theo Hernandez mencetak gol pertama di menit ke-58. Kemudian AC Milan bangkit, Hernandez, bek kelahiran Prancis itu mencetak gol keduanya di masa injury time. Hasil itu lantas menyelamatkan Milan dari kekalahan dan memaksa Parma untuk berbagi poin.

Bagi Franck Kessie sebenarnya tidak puas meski Milan terhindar dari kekalahan. Tetapi Kessie menyebut AC Milan menolak menyerah. "Kami tidak puas dengan poin ini, karena kami ingin menang dan berjuang sampai akhir," sebut Kessie pada Sky Sport Italia.

zxc2

Baginya klub harus menjaga untuk tidak kalah. "Bagusnya kami tidak pernah menyerah dan kami ingin jalan terus setelah mencetak gol penyeimbang untuk meraih kemenangan," sebut Kessie kemudian.

Meski imbang, tetapi AC Milan di bawah asuhan Stefano Pioli telah  menjaga catatan tak terkalahkannya di Liga Italia. AC Milan masih di puncak klasemen SeriA Italia dengan 27 poin dari 11 pertandingan.