Menu

Ini Kata Ustaz Abdul Somad Tentang Dirinya Diintai Pakai Drone Canggih

Muhammad Iqbal 12 Dec 2020, 12:51
Ustaz Abdul Somad
Ustaz Abdul Somad

RIAU24.COM - Ustadz Abdul Somad (UAS) menanggapi tentang ditetapkannya pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab sebagai tersangka.

Kata UAS seperti dilansir dari Okezone.com, Sabtu, 12 Desember 2020, sebaiknya aparat penegak hukum juga menangkap politikus PDIP Harun Masiku yang masih menjadi buronan KPK terkait kasus suap pergantian antarwaktu (PAW) DPR.

"Dulu zaman nenek kita yang hilang itu jarum, sekarang bisa pula Harun Masiku hilang. Habib rizieq dicari-cari kesalahan sampai tidak ada lagi pasal yang tidak menjeratnya, dicarikan pasal keramaian," kata dia di sebuah video.

UAS mengaku sempat mendapat ancaman melalui SMS yang isinya dia akan dijadikan tersangka. Dia pun tidak takut dengan ancaman yang dilayangkan kepadanya. Bahkan, pada 2019 silam, dirinya juga sering mendapat ancaman oleh orang yang tidak dikenal.

"Saya ini paling pantang ditakut-takuti, waktu 2019 ditakuti-takuti orang, hati-hati kalau sampai Ustadz Somad itu berpihak kami buka aibnya. Saya tidak kenal Pak Prabowo tuh, saya enggak tahu tapi semakin diancam," ujarnya.

Bahkan, rumahnya pernah diintai menggunakan sebuah drone canggih oleh orang tidak dikenal. "Diancam itu rumah saya dari atas atap pakai drone, sampai surat-surat motor tahu di STNK BPKB-nya, mau dipegang mereka. Kalau dipegang nanti kami buka ini," kata dia.

Halaman: Lihat Semua