Pilkada Bengkalis, PSU Dua Kecamatan Dijaga Ketat
RIAU24.COM - BENGKALIS - Pelaksanaan pemungutan suara (PSU) di tempat pemungutan suara (TPS) 03 di Desa Balai Raja kecamatan Pinggir dan TPS 04 dan 05 Desa Simpang Padang Kecamatan Bhatin Solapan sudah berlangsung sejak pagi, Sabtu 12 Desember 2020.
Informasi yang dirangkum dari lokasi PSU disampaikan Komisioner Bawaslu Koordinator Divisi pengawasan dan hubungan antar lembaga Usman bahwa di TPS 3 Balai Raja Kecamatan Pinggir berjalan lancar dan antusias masyarakat meskipun PSU tetap tinggi.
"Ya berdasarkan pantauan kami antusias warga untuk pemungutan ulang cukup tinggi sejak pagi sampai saat ini warga terus berdatangan untuk memberikan hak pilihnya,"ujar Usman, Sabtu
Untuk TPS 3 Desa Balai Raja ini terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT) 421 Pemilih dan di DPTb 54 pemilih.
Sementara itu pantauan Bawaslu di TPS 4 disampaikan Komisioner Bawaslu Budi Kurnialis pelaksanaan pemungutan suara hari ini berjalan lancar, meskipun warga yang datang satu persatu hingga pukul 11 siang ini.
"Warga cukup antusias memberikan hak suaranya di TPS 4 dan 5 Desa Simpang Padang Kecamatan Bhatin Solapan, dan untuk jadwal pemiluhan sama dengan tanggal 9 Desember kemarin yakni dari pukul 07:30 WIB sampai pukul 13:00 WIB dan dilanjukan dengan penghitungan suara,"ujar Budi Kurnialis.
Sama halnya di TPS 5 yang jaraknya sekitar 500 meter dari TPS 4 juga berjalan normal dan sampai berita ini di rilis masih berlangsung pemungutan suara ulang.
Jumlah DPT di TPS 4 462 pemilih dan DPTb 22 pemilih sementara di TPS 5 terdapat 458 Pemilih dan DPTb 48 pemilih.
Sementara ketua Bawaslu Kabupaten Bengkalis Mukhlasin menyebutkan PSU berlangsung di dua kecamatan yakni Pinggir dan Bhatin Solapan dilakukan pengawalan ketat dari aparat seperti Polri, TNI dan Satpol-PP serta turut di pantau dari unsur pemerintah Kabupaten Bengkalis.
"Ya untuk PSU disini dikawal ketat oleh Polisi termasuk dari Brimob, TNI dan Satpol-PP selain itu juga dari unsur pemerintah Kabupaten Bengkalis yakni Sekda langsung meninjau ke 3 TPS yang melaksanakan PSU,"ucap Mukhlasin.
Selain aparat dan Pemerintah kabupaten Bengkalis, lanjut Mukhlasin juga di pantau oleh penyelenggara pemilu baik KPU dan Bawaslu Kabupaten juga dari Provinsi.
"PSU yang dilaksanakan tetap mematuhi protokol kesehatan seperti wajib pakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menghindari kerumunan termasuk petugas KPPS,"pungkasnya.