IZI Riau Bantu Rahayu Untuk Tetap Lanjut Sekolah
RIAU24.COM - Berbeda dengan kondisi siswa lainnya, di masa pendemi ini, Rahayu Eriani harus merasakan beratnya biaya pendidikan bukan hanya karena fasilitas untuk belajar daring saja, melainkan juga biaya bulanan sekolah yang menunggak hingga menumpuk.
zxc1
Gadis yang akrab disapa Rahayu ini duduk di bangku kelas 3 SMK Jurusan Kesehatan. Ibunda Rahayu, Fitria Eriyanti merupakan _single parent_ yang kesehariannya bekerja sebagai buruh cuci dan setrika pakaian dari rumah ke rumah.
Untuk membantu perekonomian keluarga, Rahayu juga tidak tinggal diam, selepas pulang sekolah ia menjajakan buah-buahan dagangan milik orang lain, Rahayu merupakan anak pertama dari 3 bersudara yang saat ini adik pertamanya duduk di bangku Sekolah Dasar (SD).