Di Bawah Sumatera Barat, Provinsi Riau Tertinggi Kedua Total Kasus Covid-19 di Sumatera
RIAU24.COM - Dinas Kesehatan Provinsi Riau mencatat, jumlah kasus orang yang terpapar virus corona atau covid-19 di Provinsi Riau sampai 14 November 2020 sudah mencapai 16.446 kasus.
Kemudian, berdasarkan data dari Diskominfo Riau, dengan jumlah tersebut, Provinsi Riau menjadi daerah tertinggi kedua jumlah kasus positif Covid-19 di Sumatera.
Riau berada di bawah Sumatera Barat yang berada di posisi pertama dengan jumlah 17.142 kasus. Sumatera Utara yang sempat menjadi tertinggi, saat ini di posisi ketiga dengan 14.209 kasus.
Berikut ini rincian kasus positif Covid-19 di Pulau Sumatera per tanggal 14 November 2020.
zxc2
1. Sumatera Barat dengan 17.142 kasus
2. Riau dengan 16.446 kasus
3. Sumatera Utara dengan 14.209 kasus
4. Sumatera Selatan dengan 8.666 kasus
5. Aceh dengan 7.862 kasus
6. Kepulauan Riau dengan 4.735 kasus
7. Lampung dengan 2.669 kasus
8. Jambi dengan 1.438 kasus
9. Bengkulu dengan 1.392 kasus
10. Bangka Belitung dengan 803 kasus.