KBR Binaan BPDASHL Indragiri Rokan Bagikan 20 Ribu Bibit Gratis
RIAU24.COM - Sekitar 20 ribu batang bibit pohon yang terdiri berbagai jenis, seperti Petai, Jengkol, Matoa, Nangka dan Pinang, dari Kebun Bibit Rakyat (KBR) Berkah Hijau Mandiri, mulai dibagikan secara gratis kepada masyarakat.
KBR yang terletak di Jalan Teratai Indah Ujung, Kelurahan Umbansari, Rumbai, Kota Pekanbaru ini merupakan program pemberdayaan masyarakat dari Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung Indragiri Rokan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (BPDASHL Inrok KLHK).
''Alhmdulilah sejak akhir pekan kemarin, kami sudah membagikan tanaman KBR kepada masyarakat sekitar. Sangat banyak masyarakat yang datang mengambil bibit gratis ini, menunjukkan antusiasme mereka terhadap program penghijauan,'' kata Ketua KBR Berkah Hijau Mandiri, Anang Cahyono Ardi, Senin (2/11/2020) di Pekanbaru.
Dalam keterangan yang diterima redskai, Anang menyampaikan ucapan terima kasih kepada BPDASHL Indragiri Rokan, karena telah memberikan kepercayaan dan pendampingan pada kelompok mereka untuk menjalankan program KBR tahun 2020.
''Kami hanya menginformasikan ke masyarakat lewat media sosial, hanya berselang sehari masyarakat antusias datang ke KBR. Mulai dari tokoh masyarakat RT, RW, Pondok Pesantren, Pondok tahfiz, Dosen, Ibu rumah tangga, dan banyak lainnya,'' ungkap Anang.
Pelayanan pembagian bibit gratis akan dibuka mulai tanggal 1 s/d 30 November 2020. Setiap hari dibuka mulai pukul 08.00 s/d 17.00 WIB. KBR Berkah Hijau Mandiri melaksanakan kerja dengan motto ''Semangat Hijaukan Negeri''.