Calon Bupati Bengkalis Nomor Urut 4 Buka Tournament Badminton Tanah Abang Cup, Partai Eksebisi Engah Eet-Rembo vs Pendi - Fajri
RIAU24.COM - BENGKALIS - Sebagai partai exsebisi tournament Badminton Tanah Abang cup I yang berlangsung Jumat 30 Oktober 2020 malam, dibuka secara resmi oleh Calon Bupati Bengkalis nomor urut 4 H. Indra Gunawan Eet tepatnya di Hall Seroja, Kelurahan Air Jamban Kecamatan Mandau.
Dipartai Exsebisi tersebut, Engah Eet berpasangan dengan Rembo melawan Pendi Warson (Owner Tanah Abang Departemen Store) berpasangan Fajri.
Saat pertandingan berjalan sengit dan saling jual beli serangan sejak menit awal. Indra Gunawan - Rambo berhasil memenangkan set pertama dengan skor meyakinkan. Kemudian, pada set kedua giliran Pendi - Fajri memengkan pertandingan dan skor imbang 1-1.
Para penonton yang menyaksikan pertandingan eksebisi tersebut sangat terhibur dan terkesima oleh permainan Calon Bupati yang agresif dan memiliki backhand yang cukup baik. Apalagi, permainan bola net Eet pun mampu membuat Pendi beberapa kali terduduk tak mampu mengembalikan bola ke area lawan. Saat itu, Pendi terlihat yang sudah malang melintang dan memenangi turnamen lokal kaget Eet bisa bermain lepas dan terbuka.
Selanjutnya, tak mau kalah di set kedua dan malu dihadapan penonton sebagian besar pendukungnya, Pendi-Fajri langsung merubah tempo permainan lebih cepat dan menekan di set kedua.
Saat itu, Pendi - Fajri mengandalkan smash keras dan rally panjang. Dalam permainan Engah Eet - Rambo sempat menahan gempuran serangan itu, namun akhirnya menyerah di set kedua. Hingga keduanya harus berbagi kemenangan.