Menu

Polres Kuansing Kedepankan Tindakan Simpatik serta Himbauan Protokol Kesehatan, Saat Operasi Zebra Lancang Kuning

Replizar 30 Oct 2020, 23:12
Polres Kuansing Kedepankan Tindakan Simpatik serta Himbauan Protokol Kesehatan, Saat Operasi Zebra Lancang Kuning (foto/zar)
Polres Kuansing Kedepankan Tindakan Simpatik serta Himbauan Protokol Kesehatan, Saat Operasi Zebra Lancang Kuning (foto/zar)

RIAU24.COM -  KUANSING- Operasi Zebra Lancang Kuning 2020 yang dilaksanakan oleh Polisi Resort Kuantan Singingi, Provinsi Riau. Yang telah berjalan selama 4 hari, terhitung mulai tanggal 26 Oktober sampai dengan 08 November 2020 ini. 

Selain secara simpatik memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya tertib berlalu lintas dan keselamatan dijalan raya, Polres Kuansing juga mengedepankan kegiatannya terkait pentingnya penerapan protokol kesehatan.

zxc1

Kapolres Kuansing AKBP Henky Poerwanto, SIK. MM dalam pelaksanaan apel pagi di Mapolres Kuansing, Kamis ( 29/10 ), menekankan kepada seluruh personil yang terlibat dalam Operasi Zebra Lancang Kuning 2020, Polres Kuansing untuk dalam pelaksanaan Operasi Zebra ini, agar lebih mengedepankan kegiatan yang bersifat persuasif.

Kapolres menyampaikan kegiatan Operasi Zebra ini, selain menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas, juga menekankan kepada anggota untuk mengedepankan himbauan terkait pentingnya menjalankan protokol kesehatan.

zxc2

Sementara Kasat Lantas Polres Kuansing AKP Rocky Junasmi, SIK. MH selaku Kapusdalops dalam Operasi Zebra Lancang Kuning 2020 Polres Kuansing menyampaikan kepada media, untuk pelaksanaan Operasi Zebra pada hari ke 4 kemarin Kamis (29/10) Polres melaksanakan himbauan terkait pentingnya protokol kesehatan, serta membagi bagikan masker kepada pengguna jalan di kota Teluk Kuantan.

Pembagian masker ini bertujuan untuk mengajak masyarakat patuh terhadap anjuran pemerintah, agar selalu mentaati protokol kesehatan, salah satunya yaitu penggunaan masker, sehingga dapat mengurangi resiko penyebaran Covid-19.

"Jadi dalam Operasi Zebra Lancang Kuning 2020 ini, tidak ada sa yang kita berikan, kita hanya melakukan kegiatan simpatik, untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menerapkan protokol kesehatan," ujarnya.

Kegiatan Operasi Zebra Lancang Kuning ini, hanya bagi bagi masker dan himbauan lainnya terkait tertib berlalu lintas dan mentaati protokol kesehatan," tuturnya.