Akhir Tahun Bisnis Konveksi Baunk Art Pekanbaru Menggeliat di Tengah Pandemi Covid-19, Tetap Terapkan Prokes 3M
RIAU24.COM - PEKANBARU- Saat ini bisnis konveksi Baunk Art Pekanbaru, Provinsi Riau mulai menggeliat lagi. Untuk akhir tahun 2020, Mulai banyak orderan pembuatan pakaian baik dari perusahaan atau organisasi.
Hal itu disampaikan Afdhal pemilik Baunk Art Konveksi Pekanbaru di Jalan Balam, Sukajadi, Pekanbaru. "Untuk bisnis konveksi alhamdulillah sudah mulai naik lagi, mulai September sampai Oktober ini," kata Afdhal, Senin (19 Oktober 2020).
zxc1
Tak lupa juga unit usahanya tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes). Dengan selalu mempromosikan pelaksanaan kampanye Memakai masker, Menjaga Jarak, dan Mencuci tangan dengan sabun (3M).
zxc2
Untuk pengiriman jalur darat pihaknya sudah tidak ada masalah. Hal itu sudah terbantu sejak kebijakan new normal yang diambil pemerintah. Sehingga usaha Baunk Art Pekanbaru masih bisa bertahan hingga sekarang.
Afdhal berharap pandemi Covid-19 segera berakhir atau vaksinnya bisa segera didistribusikan kepada masyarakat. "Karena pandemi Covid-19 ini kan kita tidak tahu sampai kapan. Jadi kita juga tidak tahu bagaimana bisnis konveksi tahun 2021 mendatang. Yang jelas kita berharap semoga semua baik-baik saja, dan bisnis konveksi terus menggeliat," sebut Afdhal.