Selama Pandemi, Begini Cara Mendapatkan Bibit Gratis Dari BPDASHL Indragiri Rokan
Pembagian bibit gratis merupakan bagian dari upaya KLHK mengurangi laju lahan kritis, dengan melaksanakan program rehabilitasi hutan dan lahan. Program tersebut memerlukan bibit berkualitas secara massal, rutin dan berkelanjutan.
Bibit-bibit tersebut disediakan antara lain melalui produksi bibit pada Persemaian Permanen. KLHK sampai dengan tahun 2019, telah membangun persemaian permanen sejumlah 57 unit. Target produksi bibit dari seluruh persemaian permanen mencapai ± 50 juta batang tiap tahunnya yang dibagikan secara gratis kepada masyarakat.
Bibit yang diproduksi persemaian pemanen diharapkan mampu mengurangi laju lahan kritis sekaligus meningkatkan pendapatan masyarakat. Selain untuk memproduksi bibit, persemaian permanen memiliki nilai tambah sebagai sarana pendidikan, penelitian, dan rekreasi.
Produksi bibit dan operasional persemaian permanen merupakan salah satu bentuk fasilitasi pemerintah c.q KLHK dalam membantu menyediakan bibit tanaman hutan bagi masyarakat umum, instansi pemerintah, lembaga pendidikan atau pihak lainnya yang ingin berpartisipasi dalam memperbaiki kualitas lingkungan di sekitar tempat tinggalnya.
Bibit-bibit yang disediakan nantinya akan ditanam, baik di areal fasilitas umum dan fasilitas sosial (sekolah, tempat peribadatan, dan lain sebagainya) maupun di lahan-lahan milik masyarakat. ***