Gantikan Sohibul Iman, Ahmad Syaikhu Resmi Ditunjuk Jadi Presiden PKS
RIAU24.COM - Ketua DPW PKS Jabar Ahmad Syaikhu resmi menggantikan Sohibul Iman jadi Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Ahmad Syaikhu akan memimpin kepengurusan baru Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS periode 2020-2025.
zxc1
Dilansir dari CNNIndonesia, sementera Aboe Bakar Alhabsyi ditunjuk jadi Sekretaris Jenderal PKS gantikan posisi Mustafa Kamal. Dalam sidang majelis Syura PKS di Bandung, Jawa Barat (Jabar) Senin (5 Oktober 2020), Salim Segaf Aljufrie terpilih lagi sebagai Ketua Majelis Syura.
zxc2
Salim menyebut anggota Majelis Syura yang hadir dalam musyawarah ini adalah utusan dari masing- masing provinsi. Mereka terpilih menjadi anggota Majelis Syura 2020-2025 pada Pemira (Pemilihan Raya) anggota Majelis Syuro lewat sistem pemilihan eletronik.
Terpisah, mantan Presiden PKS, Sohibul Iman berharap Syaikhu bisa meningkatkan prestasi. Sohibul Iman anggap jabatan presiden di PKS hanya satu periode saja supaya proses kaderisasi partai tetap bisa berjalan.
Saat ini Sohibul Iman ditunjuk untuk mengisi jabatan sebagai Wakil Ketua Majelis Syuro PKS mendampingi Salim.
Sebagai informasi, Ahmad Syaikhu kini menjabat anggota Komisi V DPR dari Fraksi PKS. Ahmad Syaikhu pernah menjabat sebagai Wakil Wali Kota Bekasi periode 2013-2018.