Menu

Pernah Berjaya dan Jadi Idola Dulunya, 5 Maskapai Penerbangan Ini Sekarang Tinggal Kenangan

Riko 4 Oct 2020, 12:41
Foto (internet)
Foto (internet)

Kalau pernah mendengar kendaraan Nabi Muhammad ketika Isra’ dan Mi’raj, maka dialah Bouraq (yang bisa terbang secepat kilat). Karena faktor di atas, Bouraq Airliness terinspirasi dan menjadikannya nama sebuah maskapai. Sejak keberadaannya pada tahun 1970, maskapai ini punya nama yang cukup bagus di hati masyarakat dan memegang predikat sebagai on time performance terbaik.

Ya, nasib berkata lain, walaupun pernah menyandang predikat terbaik tetap jatuh juga pada akhirnya. Krisis ekonomi yang melanda pada tahun 2005, munculnya maskapai baru yang lebih ekonomis membuat Bouraq Airliness ambruk setelah 35 tahun berkecimpung di industri penerbangan, dan tak bangkit lagi hingga sekarang.

Adam Air

Setiap mendengar nama Adam Air, yang tersisa di ingatan hanyalah peristiwa pedih yang menjadi tragedi transportasi udara terbesar di Indonesia. Namun, sebelumnya Sahabat Boombastis harus tau bahwa maskapai ini pernah eksis dan menjadi pilihan karena harganya yang murah meriah. Tak jauh beda dari dua maskapai sebelumnya, perusahaan ini melayani penerbangan dalam dan luar negeri.

Awal tahun 2007 menjadi hari yang akan selalu diingat masyarakat. Pesawat dari Surabaya dengan tujuan Manado mengalami kecelakaan yang menyebabkan 102 orang awak dan penumpang tewas di perairan Majene. Sayang, pada Maret 2008 izin beroperasinya dicabut karena serangkaian kelalaian serta urusan bisnis yang membuatnya tak mampu bertahan.

Halaman: 23Lihat Semua