Menu

Resep Sayur Sop Telur Puyuh

M. Iqbal 3 Oct 2020, 07:54
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Punya stok telur puyuh di rumah dan ingin makan yang berkuah? Sop telur puyuh bisa kamu coba untuk dihidangkan di rumah. Berikut ini cara membuatnya.

Bahan-Bahan:
1/4 butir kubis, iris-iris
1/2 sdt kaldu jamur
1 butir kentang
1 liter air
1 sdt garam

1 siung bawang putih, cincang
2 buah wortel, iris-iris
6 butir telur puyuh rebus
9 buah buncis, iris-iris

Bahan Pelengkap
1 batang daun bawang
1 batang daun seledri

1 sdm bawang goreng

Cara Membuat:
1. Tumis bawang putih sampai harum.

2. Masukkan wortel dan kentang. Tumis sampai layu dan berubah warna.

3. Tambahkan air. Masak sampai wortel dan kentang lunak.

4. Masukkan kubis dan buncis. Tambahkan garam dan kaldu jamur.

5. Setelah semua bahan empuk, masukkan telur puyuh, daun bawang, dan seledri. Aduk rata. Angkat dan sajikan.