Pemerintah Tetap Lanjut Pilkada 2020, Netizen Lambungkan Tagar #PilkadaBencanaSerentak
RIAU24.COM - Menko Polhukam Mahfud MD telah sampaikan pemerintah terap akan melaksanakan Pilkada yang digelar 9 Desember mendatang. Hasil rapat bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian dan Para Sekretaris Jendral Partai Politik ada kemungkinan membuat Tempat Pemungutan Suara (TPS) Keliling.
zxc1
Padahal Ormas Muhammadiyah dan NU sepakat agar pemerintah menunda Pilkada 2020. Bahkan PA 212, FPI, dan GNPF, mengeluarkan maklumat: Hentikan Pilkada Maut!.
Sontak saja sikap pemerintah membuat netizen memberikan ragam tanggapan. Bahkan di twitter muncul tagar #PilkadaBencanaSerentak di jajaran trending.
zxc2
Berikut beberapa komentar dari warganet. @Sharda__U: "KAMI ikut NU Muhammadiyah MUI dan lain lain yang menginginkan PILKADA di tunda bung."
@irwan_hasanudin: "#PilkadaBencanaSerentak biar gaada orang yang balik jadi tukang MARTABAK."
@Mbobz17: "Apakah masih ingin tetap tegas tidak menunda pilkada??? #PilkadaBencanaSerentak jika tetap dilakukan dalam kondisi pendemi."
@AuwiAhmad: "Harusnya paham (yang masih punya otak) #PilkadaBencanaSerentak."
@_Wiwis_Cilik: "Mahfud MD mengatakan jika Presiden Jokowi telah mendengarkan semua masukan dari masyarakat sebelum memutuskan tetap melanjutkan tahapan Pilkada 2020 sesuai jadwal. #PilkadaBencanaSerentak."