Dua Hari Pengabdian di Desa Deluk, HMM Polbeng Benahi Pantai Penampar dan Padang Bola
RIAU24.COM - BENGKALIS - Himpunan Mahasiswa Mesin (HMM) Politeknik Negeri Kabupaten Bengkalis melakukan penutupan pengabdian desa.
Penutupan pengabdian itu dilaksanakan di pantai Penampar, Desa Deluk, kecamatan Bantan dan dihadiri Kepala Desa Deluk Azman.
Hal tersebut disampaikan Ketua umum Himpunan mahasiswa mesin Poltek Bengkalis, Asnawi ketika dikonfirmasi Riau24.com. Asnawi mengatakan, pengabdian di desa itu selama dua hari.
"Kami dari himpunan mahasiswa mesin dan pemuda, melakukan pengabdian di desa deluk selama dua hari, hal tersebut dikarenakan pantai desa deluk ada dua, yakni pantai penampar dan pantai padang bola,"ujar Asnawi, Sabtu 12 September 2020.
Diutarakan Asnawi, selama dua hari pengabdiannya di Desa Deluk, para mahasiswa juga membuat spot foto di kedua pantai tersebut, dengan tujuan agar menarik wisatawan yang datang dan menjadikan desa ini lebih produktif.
"Ketika banyaknya pengunjung dengan adanya daya tarik disana setidaknya warga masyarakat yang berjualan bisa menambahkan perekonomian mereka,"ucapnya.
"Besar harapan kami semoga pantai yang ada di desa deluk lebih mendapat perhatian dari pemerintah. Menimbang abrasi pantai yang terus terjadi. Semoga wilayah pesisir pantai yang ada di Bengkalis mendapat pergerakkan cepat untuk membendung atau pencegahan abrasi itu,"pungkasnya.