Menu

4 Orang Positif Corona, Pimpinan Belum Tutup Kantor DPRD Riau

Riko 8 Sep 2020, 11:51
Foto (internet)
Foto (internet)

RIAU24.COM - Pasca 4 orang anggota DPRD Riau positif Corona atau covid-19 kantor DPRD Riau sampai saat ini masih belum ditutup. Hal ini terlihat masih ada aktifitas bekerja seprti biasanya.

Berdasarkan pantauan Riau24. com, Selasa 8 September 3020, ASN tetap masuk kantor seperti biasa. Namun hanya kegiatan kedewanan yang tidak terlihat tidak ada. 

Salah satu ASN yang enggan disebutkan namanya, mengatakan bahwa Ia masuk lantaran belum ada instruksi dari pimpinan untuk libur. 

"Belum ada arahan pimpinan yaitu gubernur untuk libur jadi kami tetap masuk," katanya. 

Sebelumnya wakil ketua DPRD Riau Hardianto mengatakan bahwa kantor DPRD Riau tidak akan ditutup pasca adanya Anggota DPRD Riau corona. Dia beralasan dewan yang bersangkutan sudah lama juga tidak melakukan aktivitas di DPRD Riau. Dia banyak berkegiatan diluar. 

"Namun kegiatan tetap dijalankan. Kita sudah sepakat tidak ada lockdown di DPRD Riau. Sebab hasil tracing di intenal yang kita lakukan kecil sekali potensi lebih banyak yang terkonfirmasi terdampak covid-19, "tuturnya.

Sambungan berita:  
Halaman: 12Lihat Semua