Menu

ILC Bakal Bahas Penyerangan Polsek Ciracas, Netizen Minta Karni Ilyas Tak Hadirkan Tokoh ini: Kecuali Rocky Gerung

Muhammad Iqbal 1 Sep 2020, 06:11
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Pada akhir pekan kemarin, Markas Polsek Ciracas diserang oleh sekelompok orang yang tak dikenal. Kejadian tersebut terjadi karena adanya berita bohong yang dibuat oleh Prada MI.

Prada MI diduga menyampaikan berita bohong kepada rekan-rekannya jika dirinya dipukuli oleh masyarakat dan yang memukulinya itu telah ditahan di polsek.

Yang terjadi sebenarnya adalah  Prada MI mengalami kecelakaan tunggal dan bukan karena dikeroyok oleh masyarakat. Kasus tersebut sudah ditangani oleh tim terpadu yang terdiri dari TNI-Polri.

Terkait penyerangan tersebut, ILC TV One pun turut membahas kejadian tersebut. Acara diskusi yang berlangsung pada Selasa, 1 September 2020 itu berjudul "Tragedi Ciracas, Mengapa Terulang Lagi?".

"Dear Pencinta ILC: Diskusi kita Selasa Pkl 20.00 WIB berjudul "Tragedi Ciracas, Mengapa Terulang Lagi?" Selamat menyaksikan. #ILCTragediCiracas," kicau Presiden ILC, Karni Ilyas dilihat di akun Twitternya.

Netizen pun mengomentari judul yang diangkat di ILC tersebut. Ini komentar netizen.

"Apapun tema ILC tidak masalah, yang penting jangan ditampilkan orang yg suka memotong pembicaraan orang lain seperti Arteria Dahlan, Ali Muhtar Ngabalin, Adian Napitupulu, Guntur Romli, Boni Hargen. Kalau Rocky Gerung harus tampil. Begitu Bung Karni," komentar salah satu netizen.

"Kenapa ngga bhasa kerugian pertamina 11triliunan..itu lbh pntg.. Hukum sdh tdk adil..liat demgan mata hati nuranimu..," kicau seorang netizen.

"Ga banget temanya. Ga ngaruh sama kehidupan rakyat. Datuk ga faham realitas rakyat? Byk kasus berbobot. Pertamina rugi 11T pdhl monopoli, atau Duit rakyat puluhan Milyar utk foya2 bayar Buzzerp utk memecah belah rakyat, "Ke (Pem) bakaran gedung Kejaksaan, itu baru cerdas," ujar netizen lainnya.