Kakek Tua ini Berulah Karena Sebut Islam Ajaran Sesat, MUI: yang Bersangkutan adalah Orang yang Tidak Bisa Menerima Perbedaan
Ia mengimbau semua pihak agar bisa menegakkan dan menjunjung tinggi sikap saling menghormati antarpemeluk agama.
"Saya menyimpulkan bahwa setiap orang yang suka menghina orang dan agama orang lain, maka sudah pasti orang yang bersangkutan adalah orang yang tidak bisa menerima perbedaan," ujar Anwar.
Menurutnya, setiap orang yang tidak bisa menerima perbedaan, sudah pasti orang itu intoleran.
Baca juga: Viral! Rizal Armada Tegur Dua Sejoli yang Asik Pelukan, Sebut: Putusin Aja Kalau Gak Serius!
"Sikap seperti itu tentu jelas tidak bisa diterima di tengah-tengah masyarakat kita yang sangat beragam latar belakang agama, budaya, suku dan lain-lainnya. Karena sikap tersebut jelas akan menimbulkan kegaduhan di tengah-tengah kehidupan bangsa ini," tuturnya.