Menu

Sidang Paripurna Istimewa Hari Jadi ke 508 Bengkalis Merupakan Puncak Sejarah Negeri Junjungan

Dahari 30 Jul 2020, 13:51
FOTO: Jelang sidang paripurna
FOTO: Jelang sidang paripurna

RIAU24.COM -  BENGKALIS - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dan Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkalis melaksanakan sidang paripurna istimewa selamat hari jadi ke 508 Bengkalis.

Sidang paripurna tersebut dilaksanakan di gedung DPRD Jalan Antara, Bengkalis. Paripurna istimewa itu turut dihadiri, Gubenur Riau H. Syamsuar, Sekda Provinsi Riau Ahmad Syah Harofie, Plh Bupati Bengkalis H. Bustami HY, Ketua DPRD Khairul Umam dan Porkipimda Bengkalis.

Plh Bupati Bengkalis menyampaikan bahwa, sidang Paripurna Istimewa Hari Jadi Ke 508 Bengkalis merupakan puncak apresiasi terhadap sejarah Perjuangan Daerah Bengkalis, yang diperingati setiap tanggal 30 Juli sejak di sahkanya Peraturan Daerah Kabupaten Bengkalis Nomor 20 Tahun 2004 ttg Penetapan Hari Jadi Bengkalis.

"Sidang Paripurna Sempena Hari Jadi ini merupakan Sidang Paripurna Istinewa yg Ke 15 kalinya sejak tahun 2005 silam,"ungkap Bustami, Kamis 30 Juli 2020.

Diutarakannya, peringatan hari jadi Bengkalis sekarang ini berbeda dengan peringatan hari Jadi yang telah lalu karena peringatan tahun ini kita semua telah di hadapkan dengan musibah virus covid-19.

Lanjut Bustami, Momentum peringatan hari jadi ini sebaiknya kita gunakan untuk melihat kebelakang bahwa lebih dari sekedar saksi sejarah Bengkalis merupakan bagian integral perjuangan putra putri di tanah negeri Junjungan.

Halaman: 12Lihat Semua