Belum ada Tanda Penurunan, Harga Emas Batang Antam Masih Dibanderol Rp 1 Juta/gram
RIAU24.COM - Harga emas batang Antam hingga hari ini, Kamis, 30 Juli 2020 masih bertengger di atas Rp 1 juta/gram.
Dipantau dari situs Logammulia.com, harga emas dibanderol Rp 1.016.000/gram atau naik Rp 3.000 dari harga sebelumnya.
Kemudian, harga buyback atau pembelian kembali emas Antam juga mengalami kenaikan sebesar Rp 3.000 menjadi Rp 913.000/gram.
Harga emas Antam ini sudah termasuk PPh 22 sebesar 0,9%. Jika ingin mendapatkan potongan pajak lebih rendah, yaitu sebesar 0,45% maka bawa NPWP saat transaksi.
Berikut daftar harga emas Antam pada perdagangan hari ini:
1 gram: Rp1.016.000
2 gram: Rp1.972.000
3 gram: Rp2.933.000
5 gram: Rp4.860.000
Baca juga: Motor Mogok di Jalan, Honda Care Solusinya
10 gram: Rp9.655.00025 gram: Rp24.012.000
50 gram: Rp47.945.000
100 gram: Rp95.812.000
250 gram: Rp239.265.000
500 gram: Rp478.320.000
1.000 gram: Rp956.600.000