Bersitegang, Trump Akan Larang Semua Anggota Partai Komunis China Masuk AS
Pekan lalu Departemen Luar Negeri AS menjatuhkan sanksi terhadap sejumlah pejabat China yang dinilai terlibat dugaan pelanggaran HAM terhadap etnis Uighur.
China langsung merespons dan menjatuhkan sanksi terhadap sejumlah pejabat AS karena mencampuri urusan dalam negerinya terkait etnis minoritas Muslim Uighur di Xinjiang itu.
China juga akan menjatuhkan sanksi bagi anggota Komisi Eksekutif-Kongres AS untuk China yang merupakan lembaga pemantau penegakan HAM di Negeri Tirai Bambu.
Presiden Donaldson Trump berencana melarang semua anggota Partai Komunis China masuk ke Amerika Serikat. The New York Times dan The Wall Street Journal melaporkan bahwa Trum Tengah mengkaji rancangan tersebut.
Media pemerintah China tahun lalu mengatakan Partai Komunis China memiliki lebih dari 90 juta anggota dimana 35 persen diantara adalah karyawan dan petani.