Menu

Puas Real Madrid Juara LaLiga Spanyol, Courtois Sindir Publik Catalunya

Riki Ariyanto 17 Jul 2020, 11:39
Puas Real Madrid Juara LaLiga Spanyol, Courtois Sindir Publik Catalunya (foto/int)
Puas Real Madrid Juara LaLiga Spanyol, Courtois Sindir Publik Catalunya (foto/int)

RIAU24.COM -  Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois sangat puas sebab klubnya berhasil juara LaLiga Spanyol. Masih terkenang di ingatan Courtois serangan publik Catalunya di masa lockdown lalu.

zxc1

Dilansir dari Detiksport, Kiper Real Madrid itu pada awal Mei mengeluarkan pernyataan kontroversi, dengan menyebut tak adil kalau Barcelona ditetapkan sebagai juara LaLiga kalau liga disetop. Memang pada waktu itu ada wacana LaLiga dihentikan akibat parahnya Covid-19.

Courtois berpendapat timnya juga pantas jadi juara, sebab dirinya menilai Barcelona tidak tampil lebih baik walau saat itu sedang unggul dua poin di klasemen. Karena pada dua pertemuan, Real Madrid menunjukkan sebagai tim yang lebih baik dengan kemenangan 2-0 dalam El Clasico di Santiago Bernabeu lalu berimbang 0-0 di Camp Nou.

zxc2

"Kalau kami memainkan 11 pertandingan sisa, maka aku yakin timku bisa memenangi liga," sebut Courtois itu seperti dilansir Marca pada Mei lalu.

Ternyata, pernyataan Kiper Timnas Belgia itu terbukti. Real Madrid juara LaLiga Spanyol, di antaranya berkat laju memenangi 10 pertandingan selepas lockdown. Sedangkan Barcelona dalam periode yang sama cuma meraih enam kemenangan (tiga imbang, sekali kalah).

"Lebih dari sekali saya mendapatkan pesan dari Catalunya, bilang bahwa saya harus diam. Tim saya menunjukkan bahwa kami berhasil mewujudkannya," sebut Courtois.

Dengan total kemenangan, Real Madrid telah berhasil jadi juara Liga Spanyol. Karena tidak mungkin lagi Barcelona mengejar poin.