Gara-gara Dana BOS 64 Kepala Sekolah Mundur, Jaksa Bantah Periksa Kepsek di Inhu
RIAU24.COM - INHU- Terkait pengakuan salah seorang kepala SMP yang menyebutkan diperiksa oleh pihak Kejaksaan. Ketika hal ini dikonfirmasi kepada Kasi Intel Kejaksaan Negeri (Kejari) Inhu, Bambang Dwi Saputra, pihaknya membantah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah kepala sekolah.
zxc1
Baca juga: Dihadiri Gubernur, Ketua DPRD Riau dan Ribuan Masyarakat, Golkar Inhu Gelar Jalan Sehat Minggu Besok
"Kami tidak pernah melakukan pemeriksaan terhadap kepala sekolah," ujar Bambang kepada wartawan, Rabu 15 Juli 2020.
Bambang menjelaskan, terkait persoalan pengelolaan dana BOS di Inhu, pihaknya hanya menerima ekspos dari pihak Inspektorat Inhu. Namun ia tidak mengingat persis kapan waktu ekspos tersebut dilakukan.