Menu

Mau Sukses Berjualan Melalui Media Sosial, Begini Caranya

Muhammad Iqbal 27 Jun 2020, 10:09
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Untuk memperkenalkan maupun memasarkan produk, media sosial menjadi salah satu alternatif yang bisa dimanfaatkan. Sehingga, dengan semakin banyak followers, semakin besar potensi menggaet calon pembeli.

Dikutip Okezone.com dari Entrepreneur, berikut cara untuk memaksimalkan peluang dalam usaha melalui media sosial.

1. Optimalkan Profil

Sebaiknya kamu menggunakan profil bisnis pada akun media sosial bisnis Kamu. Maka, nantinya akan banyak fitur yang didapatkan untuk membantu mengembangkan bisnis.

Hal itu tidak dapat dilakukan jika Anda menggunakan profil pribadi. Seperti pada profil bisnis di media sosial instagram yang memungkinkan Kamu untuk menambahkan tautan ke situs web yang Kamu miliki pada fitur instagram stories.

2. Iklan Berbayar

Fitur ini tersedia di banyak media sosial, salah satunya Facebook dan Instagram. Melalui fitur iklan berbayar Anda dapat menargetkan konsumen melalui demografi dan minat pengguna media sosial, serta menjamin iklan Anda akan dilihat oleh mereka.

3. Adakan Kontes

Melalui kontes foto atau video yang diadakan dapat mendorong interaksi pada situs web atau media sosial yang dimiliki bisnis Anda. Foto atau video tersebut nantinya akan dibagikan oleh para peserta kepada teman dan keluarga mereka. Saat itulah, secara tidak langsung mereka akan melihat situs web dan media sosial yang dimiliki bisnis Anda.

4. Miliki Webinar atau Siaran Langsung Video

Webinar gratis merupakan salah satu cara untuk menarik konsumen melalui pengalaman berharga yang akan didapatkan. Sementara itu, siaran langsung video dapat membantu Anda terhubung langsung dengan audiens dengan interaksi 'real-time'.

5. Promosikan 'Gated Content'

Istilah ini merupakan kata lain dari konten eksklusif dengan menargetkan permasalahan spesifik yang ada pada target pasar. Konten ini berada di dalam 'gerbang' virtual yang mengharuskan pengguna memberikan informasi mereka untuk mendapatkan akses.