Direktur RSUD Arifin Achmad Riau Benarkan Ada Penjemputan Paksa Jenazah Pasien PDP
RIAU24.COM - Direktur Rumah Sakit RSUD Arifin Achmad Pekanbaru Riau Nuzelly Husnedi membenarkan adanya penjemputan paksa jenazah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) tanpa adanya protokol kesehatan covid-19. Rabu 24 Juni 2020 dini hari.
"Benar ada yang meninggal dan dijemput paksa mayat PDP oleh keluarga pasien,"kata Nuzelly saat dihubungi Riau24. com.
Nuzelly mengatakan apa yang dilakukan pihak keluarga merupakan hal yang diluar kendali pihak RSUD Arifin Achmad. Sebab pihaknya sudah melakukan prinsip- prinsip dan penanganan pelayanan yang benar.
"Staff kami saat itu sudah memberikan edukasi dengan baik namun terjadilah seperti itu, "kata Nuzelly.
Untuk upaya selanjutnya, Nuzelly menyerah kepada dinas kesehatan untuk melakukan tracing pada keluarga dari pasien PDP yang meninggal. Sebab dari pihak dari keluarga ketika itu tidak mau dilakukan swab terhadap pasien PDP yang meninggal tersebut.
"Kita juga minta mereka bertanggung jawab karna sudah memindahkan pada keluarga yang lain. Dan Kita juga berharap mudah-mudahan keluarga pasien itu sadar dan memeriksakan dirinya,"ujarnya.