Menu

Pemkab Kuansing Sampaikan Hasil Swab Tiga Warga Kuansing yang Terkonfirmasi Positif Covid-19

Replizar 14 Jun 2020, 17:00
Pemkab Kuansing Sampaikan Hasil Swab Tiga Warga Kuansing yang Terkonfirmasi Positif Covid-19 (foto/Zar)
Pemkab Kuansing Sampaikan Hasil Swab Tiga Warga Kuansing yang Terkonfirmasi Positif Covid-19 (foto/Zar)

RIAU24.COM - KUANSING- Setelah sempat beredar tentang adanya tiga warga Kuantan Singingi, yang terkonfirmasi positif Covid-19. Akhirnya Pemkab Kuansing menyampaikan Pers Release Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kuantan Singingi.

Melalui Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kuantan Singingi, DR. Agus Mandar, S.Sos. M.Si pada hari Sabtu (13/6) telah dilangsungkan pertemuan Gugus Tugas, Forkopimda, Kepala Perangkat Daerah terkait, Camat Singingi Hilir, Kepala Puskesmas Koto Baru, Kepala Puskesmas Sungai Buluh, Kades Suka Maju, Kades Beringin Jaya beserta BPD, Perangkat Desa dan Karang Taruna.

zxc1


Dikatakannya, Menindaklanjuti pers release Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Riau, tentang hasil swab tiga orang warga Kuantan Singingi yang terkonfirmasi positif covid-19, yakni Tn GH (45), Tn RS (45), Ny RM (42) Warga Kecamatan Singingi Hilir.
Halaman: 12Lihat Semua