Maskapai Penerbangannya Dipersulit masuk Beijing, AS Langsung Balas dengan Pelarangan Pesawat China Masuk Amerika
Departemen Perhubungan AS mengatakan, penolakan dari CAAC atas permintaan dua maskapai AS untuk melanjutkan penerbangan bulan ini telah melanggar perjanjian yang mengatur perjalanan udara antar kedua negara, yang dimulai pada 1980.
"Kami menyimpulkan bahwa keadaan ini memerlukan tindakan yang lebih tegas, untuk mengembalikan kesempatan yang adil dan setara di antara maskapai penerbangan AS dan China," kata Departemen Perhubungan AS dikutip dari BBC Kamis (4/6/2020).
Menurut Direktur Program Keamanan Asia-Pasifik di Pusat Keamanan Amerika Daniel Kliman, jika rencana larangan penerbangan ini berlanjut, maka akan merugikan perjalanan, perdagangan, dan urusan bisnis lainnya antara kedua negara.***