Update Kasus Corona Dunia: Arab Saudi Lampaui China
RIAU24.COM - Penambahan kasus positif corona atau covid-19 di sejumlah negara kini melampaui China yang tercatat menjadi negara pertama yang memiliki kasus tersebut. Setelah Meksiko, kini Arab Saudi yang tercatat memiliki kasus lebih banyak dibanding Tiongkok.
Berdasarkan data Worldometers, Minggu 31 Mei 2020 pagi, virus corona telah menginfeksi 83.384 orang di Arab Saudi, sedangkan di Tiongkok tercatat 82.999 orang. Lonjakan kasus baru di Arab Saudi membuat negara tersebut kini menduduki peringkat ke-16 dalam daftar negara dengan jumlah kasus positif Covid-19 terbanyak di dunia. Tiongkok berada di peringkat ke-17, sedangkan Meksiko menempati posisi ke-15.
Amerika Serikat tetap menjadi negara dengan kasus positif terbanyak di dunia, yakni 1,8 juta, disusul Brasil sekitar 498.000, dan Rusia sekitar 396.000. Indonesia menempati peringkat ke-33 dengan 25.773 kasus.
Sumber: Beritasatu