Menu

Pengamat Politik Sebut Menteri Ini Biang Kerok Tagar #Indonesiaterserah, Tenaga Medis Bakal Terus Jadi Korban

Satria Utama 21 May 2020, 12:58
Indonesia Terserah
Indonesia Terserah

RIAU24.COM -  JAKARTA – Kebijakan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi membuka kembali operasional moda transportasi, dinilai menjadi asal muasal munculnya tagar #indonesiaterserah yang menjadi trending topic di Indonesia. 

Demikian disampaikan pengamat politik Hermawan Sulistyo seperti dilansir RMOL, Kamis (21/5/2020). Ia menilai, kebijakan ini sama saja dengan membunuh pelan-pelan tim medis serta anggota TNI/Polri di lapangan.

“Kebijakan ini, bukan hanya melecehkan profesi medis, polisi dan petugas di lapangan. Tapi juga membunuh mereka secara pelan-pelan!” kecam Hermawan.

Hermawan menilai, kebijakan Budi Karya Sumadi ini hanya mencari popularitas dan mengutamakan oeprator transportasi umum saja.

Tapi di sisi lain, kebijakan tersebut malah mengorbankan ribuan masyarakat lainnya. "Kebijakan Menhub membangkitkan sikap #IndonesiaTerserah. Ini sangat berbahaya bagi ketahanan nasional,” tegasnya.

Kebijakan tersebut juga dinilai bertentangan dengan kebijakan sejumlah kementerian yang selama ini menjaga agar dapat memutus mata rantai Covid-19.

Halaman: 12Lihat Semua