Menu

Penyandang Disabilitas Terima Bantuan Dari Ketua DPRD Dumai

Satria Utama 16 May 2020, 23:01
Penyandang Disabilitas Terima Bantuan Dari Ketua DPRD Dumai
Penyandang Disabilitas Terima Bantuan Dari Ketua DPRD Dumai

RIAU24.COM -  DUMAI - Dalam upaya meringankan beban masyarakat terdampak Covid-19 di Kota Dumai, Ketua DPRD Dumai, Agus Purwanto langsung menyerahkan bantuan sembako pada Penyandang Disabilitas dan Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia (HWDI) kota Dumai

Puluhan paket sembako langsung diserahkan Agus kepada Ketua HWDI Kota Dumai, Purwa Setia Rini di kediamannya Jalan Pari Kesit, Kelurahan Bukit Batrem, Kecamatan Dumai Timur, Dumai, Sabtu (16/05/2020).

"Alhamdulillah hari ini kita masih bisa berbagi kepada mereka (penyandang disabilitas,red) yang jelas terdampak akibat Covid-19 dan bantuan yang kita berikan sesuai dengan data yang kita terima dari mereka," ujar Agus Purwanto disela - sela kegiatannya menyerahkan bantuan sembako kepada penyandang disabilitas.

Menurutnya, nasib kaum disabilitas di tengah pandemi Covid-19 ini sangat memprihatinkan. Tak banyak yang bisa dilakukan dan semoga apa yang kita lakukan ini dapat sedikit membantu meringankan beban mereka (penyandang disabilitas,red).

"Jangan dilihat dari nilai ataupun jumlah bantuannya, tetapi lihatlah kepedulian dan kebersamaan kita. Semoga Covid-19 cepat berlalu di kota ini," sebut Agus, Politisi Partai Demokrat.

Ketua HWDI Kota Dumai, Purwa Setia Rini mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD kota Dumai yang turun langsung menyerahkan bantuan kepada pihaknya.

"Terima kasih tentunya kami ucapkan kepada Pak Agus, akhirnya salah satu aspirasi kami benar-benar terealisasi. Bantuan ini sangat berarti bagi kaum disabilitas di Kota Dumai di tengah pandemi Covid-19 yang semakin menganggu perekonomian masyarakat," ujar Rini sapaan akrabnya.

Pihaknya juga berharap ada bantuan langsung tunai yang bisa diterima kaum disabilitas. Bantuan tersebut akan lebih baik bila disalurkan melalui organisasi seperti, HWDI (Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia) dan sebagainya. Karena melalui organisasi tersebut, datanya sangat jelas dan valid.***(dika)