Menu

ILC TV One Bahas Kisruh Bansos, Nyinyiran Politisi Demokrat ini Dibalas Netizen: Kenapa Orang ini Benci Anies

Muhammad Iqbal 12 May 2020, 04:41
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Di tengah pandemi corona atau Covid-19 di Indonesia, pemerintah menerapkan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

Akibatnya, banyak masyarakat yang terdampak, sehingga bantuan sosial (Bansos) pun dikeluarkan oleh pemerintah daerah dan pusat. Namun, bantuan yang disalurkan banyak yang tidak tepat sasaran hingga bantuan yang diberikan tidak sesuai.

Maka itu, ILC TV One pun membahas tentang kisrus bansos antara pusat dan daerah. Hal itu disampaikan oleh Presiden IlC, Karni Ilyas di Akun Twitternya, Senin, 11 Mei 2020.

Karni mengatakan acara yang dipandunya itu akan tampil pada Selasa, jam 20.00 WIB itu mengangkat tema "Kisruh Bansos: Sengkarut Antara Pusat & Daerah".

"Dear Pencinta ILC: diskusi kita Selasa, Pkl 20.00 WIB besok (hari ini, red) berjudul "Kisruh Bansos: Sengkarut Antara Pusat & Daerah" #ILCSengkarutPusatDaerah, ujar Karni Ilyas.

Dari kicauan Karni tersebut, netizen pun langsung mengomentari kicauan Karni Ilyas tersebut. Termasuk politisi Demokrat Ferdinand Hutahaean yang dinilai "menyerang" pemerintahan DKI Jakarta.

"Tepatnya Pusat dengan Jakarta datuk..!! Karena yang ricuh rasanya Jakarta sj," kata Ferdinand membalas kicauan Karni Ilyas.

"Memang lu mau nyerang DKI saja...," ujar salah satu netizen membalas kicauan Ferdinand.

"Di tempat saya Kota Pekanbaru kisruh ketua RT nya gk mau nerima dana psbb sebab datanya tak akurat. Mungkin takut jadi objek kemarahan warga jadi ditolak dulu. Hampir merata semua daerah sebab banyak data yang digunakan bansos itu data lama sehingga ribut terus," komentar netizen lainnya.

"Kenapa orang ini benci Anies...krn dia tidak bisa mendekati apalagi menyamai kehebatan anies," tulis netizen lainnya.

"Astagfirullah Kok ada ya kader @PartaiDemokrat1 seperti ini?" kata netizen lainnya.

"hadeuh main main kebogor.lihat sendiri," kata salah satu netizen.